Keuntungan berbelanja online-Apa saja keuntungan berbelanja online?. Beberapa keuntungan berbelanja online akan Kita bahas pada artikel ini. Bisnis online menyebabkan Anda semakin mudah melakukan belanja online di jaman modern ini. Anda bisa melakukan berbagai kegiatan di rumah atau kantor tanpa harus menghabiskan waktu untuk pergi ke mall atau toko untuk memenuhi keperluan dan kebutuhan Anda sehari-hari. Perkembangan bisnis online menyebabkan Anda semakin mudah melakukan belanja online. Lalu apa sajakah keuntungan atau manfaat belanja online?.
Keuntungan berbelanja online di era digital ini sangat banyak bagi Kita, terutama ketika sedang sibuk dan tak ada waktu untuk belanja. Dengan adanya toko online atau yang sering disebut dengan "Online Shop" memudahkan kita untuk belanja barang yang Kita inginkan. Semakin maraknya e-commerce menandakan bahwa semakin banyaknya orang yang lebih tertarik berbelanja online daripada harus pergi ke mall atau ke pasar. Karena di era modern dan semakin berkembangnya teknologi seperti saat ini, setiap orang ingin segala sesuatu serba instan, cepat, serta mudah didapatkan.
Bagi Anda penggemar belanja online tentu saja sudah memiliki daftar toko online yang Anda sukai. Ada banyak sekali keuntungan dari belanja online yang membuat aktivitas ini semakin digemari. Belanja online di jaman serba instan ini, biasanya seseorang menginginkan sesuatu hal didapatkan secara mudah. Dengan semakin banyaknya pengguna internet, maka semakin banyak juga orang untuk belanja online. Berbelanja secara online telah dikategorikan sebagai salah satu kebiasaan atau gaya hidup baru di jaman moderen ini. Banyak hal yang menyebabkan seseorang lebih memilih belanja online karena memiliki banyak keuntungan.
Namun ada banyak orang yang masih beranggapan belanja secara online merugikan, mulai dari alasan ongkos kirim yang memberatkan, harga mahal dan lain-lain. Barang di toko online itu wajar lebih mahal sedikit dari offline, karena Anda membelinya cuma satu, minta shortir barang yang bagus, barangnya dikirim sampai ke tangan Anda, cek barangnya tinggal tracking pakai nomor resi yang dikasih. Praktis kan..?. Bandingkan dengan biaya jika Anda belanja offline. Misal harga barang online lebih mahal 20.000 dari tempat Anda tinggal. Jika Anda belanja offline ngabisin waktu keliling, bensin habis 10.000, bayar parkir 2 jam 3.000, habisnya muter-muter cari harga yang termurah, lalu Anda capek kemudian berhenti jajan es teh manis 5.000 mau jalan perut sudah mulai lapar, makan dulu buat ganjal perut habis 20.000, kebelet pipis cari toilet bayar 1000, lanjut hunting lagi. Nasib barang yang dicari 'gak nemu pula. Pulang ke rumah dengan tangan kosong. Cerita ini pernah Saya alami jika ada kesamaan dengan cerita pengalama Anda sendiri itu hanya kebetulan saja. Hehhe...
Berbelanja via internet atau online itu mempunyai sejumlah keuntungan. Belanja hemat sangat dapat dilakukan dengan berbelanja secara online asalkan Kita mengetahui tips tepat dalam berbelanja online. Mau tahu?. Berikut beberapa keuntungan berbelanja online.
1. Ongkos kirim pada pengiriman barang kita anggap saja sebagai ongkos yang Kita butuhkan kalau Kita berbelanja secara langsung ke mall atau toko di pasar. Malah belanja online memudahkan Kita, bahkan ada juga toko online yang memberikan free ongkos kirim.
2. Banyak toko online yang sering memberikan promo. Bukan hanya promo pada even-even tertentu saja tapi juga pada hari-hari biasa sehingga belanja hemat semakin dapat Kita terapkan untuk mendapatkan barang yang diinginkan.
3. Dengan belanja online Kita menghemat waktu, disela-sela kesibukan Kita masih dapat memilih barang yang ingin dibeli tanpa harus berada di toko secara tradisional.
4. Berbelanja online mencegah Kita menjadi lapar mata dan kalap membeli barang yang tidak diperlukan, karena dengan berbelanja online biasanya Kita akan kembali menunda pembelian karena berfikir terlebih dahulu.
5. Beberapa toko online memberikan free voucher untuk anggota baru mereka, sehingga belanja hemat yang diinginkan sangat dapat dicapai.
Itulah beberapa keuntungan berbelanja online. Kemudahan serta keuntungan yang didapat dari belanja online menjadi kepuasan tersendiri. Tanpa harus repot atau membuang tenaga untuk keluar masuk toko, prosesnya pun dapat segera dilakukan di rumah maupun di kantor. Selain itu, barang kebutuhan yang ada di toko online dapat lebih murah ketimbang toko offline. Tentunya masih ada banyak keuntungan atau manfaat yang dirasakan dengan berbelanja secara online, setiap orang pasti memiliki pengalaman yang berbeda. Jadi, masihkan Anda beranggapan belanja online merugikan?.
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
2 Comments
Bener banget gan, banyak keuntungan yang bisa didapat dari belanja online, salah satunya memberikan cashback atau diskon yang bisa membuat kita hemat dalam berbelanja.
Reply Deleteyupss...keuntungan berbelanja online emang banyak. selain hemat waktu, hemat uang, keuntungan berbelanja online lainnya juga masih bayak.
Reply Delete